Jumat, 16 Desember 2011

Kastil Dunnottar dan Sejarah Kelam Skotlandia


Jika Anda berencana bepergian ke Skotlandia, Stonehaven harus menjadi pilihan utama. Ada pelabuhan yang indah dengan pusat kota perpaduan modernisasi dan abad pertengahan.
Ada lebih dari tiga kastil oke yang wajib kita kunjungi. Kita bisa keliling pedesaan dan pinggiran kota dengan kereta uap zaman dulu. Gerbong dan lokomotif masih berbentuk kereta lama.
Salah satu kastil paling terkenal di dataran Inggris dan Eropa adalah Kastil Dunnottar, yang terletak di kota Stonehaven. Kastil ini disebut juga Benteng Pictish.
Ini memang bukan sekadar bangunan tua peninggalan tuan tanah abad pertengahan. Ada cerita pilu terkait sejarah kelam Skotlandia di sini.
Kastil Dunottar terletak di atas bukit dengan pemandangan laut lepas, Laut Utara. urung-burung camar dan suara burung-burung laut lainnya akan menemani Anda selama berada di kastil yang dibangun pada abad ke-5 itu.
Mel Gibson dan kru film ‘Hamlet’ pernah syuting di sini. Pemandangan laut dan tebing-tebing disertai bangunan yang megah menjadi alasan dipilihnya kastil Dunnotar di sesi fim ‘Hamlet’.
Kastil ini menjadi bukti sejarah panjang perjalanan Skotlandia dari abad ke-5 sampai sekarang. Di abad itu, Santo Ninian membawa umat Kristiani menempati Dunnottar dan menjadikan basis perkembangan Kristen.
Viking merebut kastil ini dan membunuh King Donald II pada abad ke-9. Tak cukup puas membunuh raja dan pasukannya, kaum Viking pun menghancurkan sesisi kastil dan tempat ibadah yang ada.
Kastil ini kemudian didirikan lagi dan dijadikan pusat kegiatan Katolik dengan dibangun gereja pada abad ke-12. Dalam perjalanannya, gereja dan kastil ini pun dibakar dan dihancurkan dan kemudian dibangun lagi.
Perang antara Inggris dan Skotlandia di abad ke-9 juga melibatkan kastil ini. Begitupun pertumpahan darah antar-landlord si Skotlandia.
Kastil Dunnottar adalah saksi bisu kekerasan, perebutan kekuasaan, perang antarsaudara, hingga penjajahan bangsa asing, hingga terbentuknya Skotlandia.
Menuju Kastil
Dari Aberdeen, Anda bisa memilih kereta dengan tiket dewasa 5 poundsterling dengan perjalanan sekitar 20-30 menit menuju Stonehaven. Atau dengan bis yang tiketnya lebih mahal, 10 poundsterling, dengan waktu tempuh 50-60 menit.
Dari Stonehaven, Anda bisa naik mobil dan sampai di tempat parkir yang disediakan. Atau Anda bisa memilih berjalan kaki dari Stonehaven.
Anda harus berjalan kaki dari tempat parkir menuju kastil yang terletak di atas bukit. jalan setapak dengan rerumputan pagar kayu terhampar luas dengan laut di bawahnya.
Ada ratusan orang setiap akhir pekan memilih hiking untuk sampai ke Kastil Dunnottar. Waktu tempuh dengan jalan kaki sangat variatif. Jika berjalan nonstop, cukup satu jam. Jika santai dan banyak berhenti, lebih dari satu jam.
Debur ombak dan suara burung camar akan menyambut kedatangan Anda di kastil yang dikenal sebagai ‘embahnya sejarah Skotlandia’ itu.
Harga tiket untuk dewasa 5 poundsterling per orang, anak-anak di bawah 16 tahun hanya 2 poundsterling, dan keluarga 12 poundsterling. Keluarga meliputi ayah, ibu dan dua anak.
Di akhir pekan, turis-turis dari banyak negara mendatangi kastil, termasuk dari Asia.
Stonehaven (Courtesy Travelpod)
Anda akan menumui orang-orang lokal yang ramah dan sangat membantu kepada turis. Mereka tidak segan-segan menolong Anda tanpa diminta terlebih dahulu.
Mereka juga akan berbaik hati berbicara dengan bahasa Inggris yang pelan dengan prononsiasi yang jelas jika bicara dengan turis. Semua tahu, cara orang Skotlandia bicara, sulit dimengerti.
,

Lima Pulau Terindah di Dunia

Majalah Travel and Leisure milik BBC mengadakan survei tahunan tentang pulau terbaik dan terindah di dunia. Pulau Bali masih menjadi incaran para turis di seluruh dunia, sehingga tetap berada di lima besar.
Pulau Santorini di Yunani melejit ke peringkat satu sebagai pulau tujuan perjalanan yang indah dan terbaik. Bali pernah menjadi pulau pertama untuk tujuan wisata dunia. Berikut lima pulau terindah berdasarkan survei BBC itu.
Add caption
Pulau Santorini (BBC)
1. Pulau Santorini, Yunani
Santorini merupakan pulau tua yang pernah menahan terjadinya letusan terbesar gunung berapi dalam sejarah. Jika datang ke sana, kebanyak turis akan berkata,”seolah tak ada tempat lain di dunia…”
Di sini semua lebih terang: rumah-rumah berbentuk kubus putih, laut, dan matahari terbenam yang menerangi kaldera. Hotel-hotel menempel di tebingdengan pemandangan indah Laut Aegean.
Pulau Bali (BBC/BALI TOURISM)
2. Pulau Bali, Indonesia
Pantai, gunung, bangunan adat, dan kentalnya tradisi lokal menjadi daya tarik utama para turis datang ke Pulau Bali. Keramahan warga dan banyaknya jenis wisata di sini membuat Bali terus berada di tiga besar pulau terindah dan terbaik di dunia.
Di Bali, setiap hari para turis terbiasa dengan kegiatan ritual umat Hindhu saat sembahyang baik di pagi, siang, maupun sore hari.
Cape Breton Kanada (BBC)
3. Cape Breton, Kanada
Cape Breton terkenal karena pantainya yang bersandar di bukit indah, plus daratan yang berhutan dengan kerlap-kerlip lampu-lampu rumah.
Budaya dan tradisi lokal menjadi bagian penting dari pulau ini. Mereka terdiri dari orang-orang Skotlandia, Irlandia, Afrika, dan penduduk asli Mi’kmaq terbiasa dengan musik dan menari bersama.
Pada setiap Kamis malam, mereka memiliki tradisi menari bersama.
Boracay, Filipina
4. Boracay, Filipina
Salah satu pulau pantai terkecil di Asia, dan hanya butuh satu jam penerbangan dan sepuluh menit naik kapal feri dari Manila, ibu kota Filipina.
Hotel bintang lima tersedia di sini, juga resor-resor mewah. Ada juga hotel-hotel bagi backpackers.
Great Barrier Reef Australia (BBC)
5. Great Barrier Reef, Australia
Karang menjadi andalan wisata di sini. Banyak spesia hidup di sini. Para turis juga dihibur adanya ikan paus yang melompat, dan objek wisata lainnya.
,

inilah Lima Kota Kastil Terindah di Dunia

Kota-kota dengan bangunan berbentuk kastil dibangun untuk mencegah masuknya para penjajah dan penjahat di masa lampau ke dalam kota. Beragam bentuk senjata pertahanan dipasang di keliling kastil untuk menyerang musuh yang datang.
Kini, kota-kota kastil dibuka untuk umum dengan gerbang yang tidak pernah tertutup. Situs budgettravel membuat catatan tentang kota-kota kastil yang indah dan menarik perhatian turis di seluruh dunia.
Segovia, Spanyol
budgettravelling (foto-foto)
Meski Anda belum pernah ke Spanyol, Kastil Alcazar ini bisa jadi sudah cukup familiar buat Anda. Kota kastil ini dipercaya memberikan isnpirasi pembangunan Kastil Cinderella di Disneyland, Anheim, Kalifornia, AS.
Dibangun pada abad ke-14, kastil ini disambungkan dengan jembatan kayu dan batu-batu yang menjulang tinggi. Kastil ini dikelilingi parit-parit besar dan memiliki alat tenun di dalamnya.
Pernah kebakaran dan kemudian diperbaiki, kota kastil ini terletak di kota bukit Segovia. Di sana ada gereja terkenal Vera Cruz yang ditasbihkan pada 1208 oleh Ksatria Templar.
Menuju ke Sana:
– Dari Madrid butuh 1 jam 45 menit dengan kereta cepat dengan harga tiket 11 dolar AS
– Biaya tiket masuk 6 dolar AS untuk dewasa
Louisbourg, Kanada

Terletak di Pantai Atlantik Pulau Cape Breton di Nova Scotia, Louisbourg sudah menjadi pelabuhan perikanan pada 1713. Namun, sejak Anglo-Prancis masuk Kanada beberapa tahun berikutnya, kolonial Prancis mulai membangun tembok-tembok besar di kota, mengubah desa yang sepi menjadi benteng besar.
Saat ini, seluruh kota menjadi situs bersejarah nasional, dikunjungi banyak turis, ahli sejarah, dan beberapa bilang bahwa ini tempat berbagi para hantu: Ada hantu kapal yang diceritakan menghantui orang-orang di benteng. Ada juga perawat yang mondar-mandir berjalan di rumah sakit tua.
Setiap hari selama musim panas ada penampilan tari tradisional di kota kastil ini.
Info: Kota ini buka mulai tengah hari sampai Oktober akhir dengan biaya 17,6 dolar AS per orang dewasa
Matsumoto, Jepang

Ini kota kastil yang terletak dan dibayangi salju puncak Gunung Hotaka di Jepang tengah. Kastil ini dibangun pada 1592, yang dinobatkan sebagai kastil tertua yang terbuat dari kayu yang masih bertahan.
Menara utama di kelilingi bangunan seperti pagoda yang bertingkat-tingkat, yang dicat hitam dan putih, dan parit yang padat dengan diisi ikan-ikan. Kastil dibuat untuk menjebak musuh atau pengganggu yang mencoba berbuat jahat memasuki kasti.
Tapi, sekarang, pengunjung diterima dengan baik datang ke sana. Ada tur yang mengesankan. Di bagian luar dinding kastil, Matsumoto tampak didesain untuk pejalan kaki, dengan dilengkapi bulevar yang diselingi pohono-pohon menuju Sungai Metoba.
Turis bisa menikmati mercan dan suvenir khas dari desa Nakamachi.
Menuju ke Sana:
– Dari Stasiun Shinjuku Tokyo mengunnakan kereta ekspres Super Azusa dan Azusa menuju Mastusomot dengan harga tiket 79 dolar AS (bagi yang tidak pesan) dan 86 dolar AS bagi yang memesan.
– Perjalanan dari Tokyo memakan waktu 2 jam 40 menit
– Biaya masuk 7,8 dolar AS
Rothenburg ob der Tauber, Jerman

Ini kota dengan dominasi warna merah tua di tembok-tembok kastilnya. Terletak di atas bukit dengan pemandangan Sungai tauber di bawahnya. Walt Disney pernah menjadikan kota ini sebagai pemberi inspirasi untuk menciptakan kreasi-kreasi komik dan kartun. Dalam film bioskop Pinokio, kota ini dijadikan model desa.
Gempa besar menghantam kota ini pada 1356 dan menghancurkan menara utama. Setelah Perang Dunia berakhir, seluruh isi kota diperbaiki dan kembali bagus.
Pengunjung bisa keliling kota ini, menikmati bangunan-bangunan abad pertengahan dan pemandangan sungai yang bersih airnya. Turis juga bisa berbelanja suvenir seperti jam tua hingga kerajinan tangan.
Menuju ke Sana:
– Dari Muenchen menggunakan kereta sekitar tiga jam dengan harga tiket kereta 67 dolar AS per orang
Palmanova, Italia
Didirikan pada 1593 sebagai bagian dari Republik Venesia dan kini menjadi warisan dunia oleh UNESCO. Bentuk bangunan seperti segi per sepuluh dengan 18 sisi. Jika dilihat dari atas, komunitas di benteng seperti buih salju yang terbuat dari kertas, dengan jalan-jalan yang diterangi sinar matahari.
Kota kastil ini terletak di sisi Laut Adriatik dengan  di kelilingi Chardonnay kualitas tinggi. tempat asyik untuk menyegarkan pikiran, berfoto-foto, dan menambah wawasan tentang bangunan.
Untuk keperluan air, warga minyampannya dengan ikan mullet dan ikan-ikan lainnya yang tentu enak dimakan. Anda akan menemukan pohon-pohon dengan dahan-dahan yang rindang yang di musim panas sangat berguna untuk membuat suasana lebih segar.
Restoran-restoran di sini pun menyediakan masakan lokal, tradisional yang memang diburu banyak turis. Pada malam, ada pertunjukan film-film dan hang out lainnya.
Menuju ke Sana:
– Terletak di antara Venesia dan Trieste
– Hanya bisa diakses dengan mobil (A4, Motorways A23, dan Highway 352).
– Tiket masuk gratis

inilah 7 Kastil Terindah di Inggris

1. Kastil Warwick
kastil warwick flickr
Tidak murah untuk bisa masuk ke Kastil Warwick. Untuk bisa keliling ke semua tempat di kastil itu, termasuk ke penjara bawah tanahnya, satu orang dewasa harus bayar sampai 21 poundsterling.
Untuk parkir mobil saja harus bayar 6 poundsterling. Kastil ini memang terkenal sangat komersial. Tapi, itu semua tertutup oleh keindahan dan kemegahan kastil yang masih menyimpan senjata zaman dulu termasuk meja dan perlengkapannya.
Kastil Warwick terletak di Warwick, Warwickshire, Inggris. Kastil ini berdiri di atas sebuah bukit dengan pemandangan di bawah ada Sungai Avon.
Didirikan pada 1068 oleh William Sang Penakluk digunakan sebagai benteng pertahanan sampai awal abad ke-17, yang kemudian diubah menjadi rumah oleh Sir Fulke Greville.
Untuk mencapai kastil ini, bisa dengan kereta dari London Marylebone (1 jam 45 menit) atau dari Birmingham Snow Hill. Dari bandara Birmingham melanjutkan perjalanan dengan mobil hanya 40 menit.
2. Kastil Alnwick
Kastil Alnwick (elba damhuri)
Jika Anda datang ke Newcastle upon Tyne, Inggris, jangan lupa singgah di salah satu kastil terbesar di dataran Kerajaan Inggris. Namanya Kastil Alnwick. Kastil ini merupakan kastil terbesar kedua yang masih didiami di Inggris setelah Kastil Windsor.
Kastil Alnwick menjadi tempat tinggal the Percys, Earls, dan Dukes of Northumberland sejak 1309. Kemunculan pertama Kastil Alnwick sebetulnya diketahui setelah 1096 ketika Yves de Vescy menjadi Baron of Alnwick dan mendirikan bagian pertama bangunan di kastil tersebut.
Kastil kemudian diperbaiki oleh Lord Percy of Alnwick pertama di awal 1300-an dan bagian-bagian bangunan itu masih terlihat sampai saat ini. Mereka adalah Menara Abbot, the Middleway Gate, dan Menatar Constable.
Hanya butuh satu setengah jam perjalanan dengan bis Arriva dari pusat kota Newcastle menuju Alnwick. Pemandangan pedesaan dan rumah-rumah tua khas Inggris akan Anda temui sepanjang perjalanan ke arah kastil.
Arriva menyediakan dua jenis bis, bis tingkat dan bis biasa, yang siap melayani setiap jam keberangkatan. Tentu, dengan kendaraan pribadi akan lebih cepat sampai di sana. Maklum, bis Arriva ini berhenti di setiap pemberhentian bis.
Dari terminal Alnwick, butuh sepuluh menit dengan berjalan kaki menuju area kastil yang memang luas. Halaman depan kastil saja seluas lapangan sepak bola yang mengalir sungai kecil. Rumput hijau terlihat sejauh mata memandang dan tampak menyegarkan di mana ribuan ternak domba bermain dan mencari makan di sana.
Tiket masuk 10 poundsterling, diskon jadi 7 poundsterling untuk pelajar.
3. Kastil Stokesay
Kastil Stokesay (national heritage)
Terletak di Stokesay, 1,5 km dari kota Craven Arms, shropshire selatan. Ini menjadi rumah bangsawan yang dikelilingi benteng tertua di Inggris, dibangun pada abad ke-12.
Keluarga bangsawan Lacy menguasai kastil ini dari Norman Conquest pada tahun 1200-an. Lacy memiliki tanah sangat luas di Welsh.
Sekarang, kastil Stokesay menjadi warisan sejarah Inggris, yang meraih peringkat 1 untuk bangunan.
Kastil yang tergolong kecil dan terdiri dari menara serta gereja itu setiap harinya dikunjungi banyak turis. Di akhir pekan, jumlah mereka yang berkunjung lebih banyak lagi.
Selain tidak komersial, untuk menjangkau kastil tergolong mudah. Bantuan audio menjelaskan sejarah dan kisah kastil ini pun sangat membantu.
harga tiket:
Dewasa         5,8 poundsterling
Anak-anak    3,5 poundsterling
4. Kastil Leeds
Kastil Leeds (flickr)
Kastil Leeds terletak di selatan Maidstone, Kent, Inggris, yang dibangun pada abad ke-10. Kastil ini dibangun di sebuah pulau di atas danau yang terbentuk dari Sungai Len.
Kastil ini menjadi tempat tinggal Raja Edward I dan Eleanor of Castile.
Di kastil ini ada gua, jalan yang berliku, lapangan golf, hingga satu-satunya museum khusus kerah baju pendeta di dunia.
Anda seperti merasa terapung di atas danau jika berada di kastil ini. Keindahan letaknya membuat kastil ini sering dijadikan tempat pernikahan dan konferensi.
Harga tiket:
Dewasa        : £18,50
Anak-Anak (4-15): £11,0
5. Kastil Edinburgh
Kastil Edinburgh
Kastil Edinburgh menjadi simbol penting perpaduan antara kota dan kota modern Edinburgh yang membelah di jantungnya. Ini menjadi salah satu kastil terbesar yang ada daratan Skotlandia dan Inggris.
Ada dua view yang bisa kita nikmati dari kastil ini. Pertama, melihat pemandangan seisi kota edinburgh dari atas kastil. Mengingat letaknya di atas bukit tertinggi di kota Edinburgh, dari semua sisi kita bisa melihat salah satu kota terindah di dunia itu.
Kedua, dari bawah kita bisa melihat bukit yang diduduki kastil besar ini. Pemandangan yang jarang dinikmati banyak turis tetapi memberikan sensasi sendiri.
Dari stasiun atau terminal bis Edinburgh, Anda cukup berjalan kaki menuju kastil ini. Sekitar setengah jam berjalan, Anda akan sampai di sini, dan membayar 14 poundsterling tiket dewasa.
Di akhir pekan, antrean menjadi persoalan turis mengingat banyak orang yang ingin masuk ke sini.
6. Kastil Dunnottar

Jika Anda berencana bepergian ke Skotlandia, kota Stonehaven harus menjadi pilihan utama. Ada pelabuhan yang indah dengan pusat kota perpaduan modernisasi dan abad pertengahan.
Ada lebih dari tiga kastil oke yang wajib kita kunjungi. Kita bisa keliling pedesaan dan pinggiran kota dengan kereta uap zaman dulu. Gerbong dan lokomotif masih berbentuk kereta lama.
Salah satu kastil paling terkenal di dataran Inggris dan Eropa adalah Kastil Dunnottar, yang terletak di kota Stonehaven. Kastil ini disebut juga Benteng Pictish.
Ini memang bukan sekadar bangunan tua peninggalan tuan tanah abad pertengahan. Ada cerita pilu terkait sejarah kelam Skotlandia di sini.
Kastil Dunottar terletak di atas bukit dengan pemandangan laut lepas, Laut Utara. urung-burung camar dan suara burung-burung laut lainnya akan menemani Anda selama berada di kastil yang dibangun pada abad ke-5 itu.
Harga tiket untuk dewasa 5 poundsterling per orang, anak-anak di bawah 16 tahun hanya 2 poundsterling, dan keluarga 12 poundsterling. Keluarga meliputi ayah, ibu dan dua anak.
7. Kastil Skipton

Terletak di kota Skipton, Yorkshire Utara, Inggris. Dibangun pada 1090 oleh Robert de Romille, seorang baron dari Norman, dan kini berumur 900 tahun.
Kastil ini menjadi saksi sejarah perang saudara di Inggris selama tiga tahun. Ada museum dan penjara bawah tanah di dalamnya.
Harga Tiket:
Dewasa         £6,50
Anak-Anak (5-17) £3,90
Anak-Anak di bawah 5 tahun gratis
Pelajar dan di atas 60 tahun  £5,90

9 Bahaya Mengkonsumsi Vitamin C Terlalu Banyak

Vitamin C adalah salah satu jenis vitamin yang sangat dibutuhkan tubuh, berguna untuk mencegah dan menyembuhkan penyakit, membantu regenerasi sel-sel dalam tubuh dan mencegah munculnya penyakit kanker. Dan dalam dosis yang tepat, kulit dapat menjadi lebih segar dan terlihat lebih cantik.
Efek samping vitamin C

9 Bahaya terlalu banyak mengkonsumsi vitamin C
Meskipun vitamin C sangat dibutuhkan tubuh, ternyata vitamin ini juga dapat menyebabkan efek samping yang berbahaya. Menurut praktisi nutrisi, asupan maksimum vitamin C untuk orang dewasa tidak boleh melebihi 2000 mg per hari.
Tubuh memperoleh asupan vitamin C dari buah seperti jeruk, strawberry, nenas, dan dari sayuran seperti brokoli, tomat dan seledri. Selain itu, beberapa suplemen yang diproduksi saat ini juga memiliki kandungan yang sangat tinggi dan dapat memenuhi kebutuhan tubuh dalam sehari.
Bila anda mengkonsumsi vitamin C alami melalui buah atau sayur dalam jumlah banyak, efek sampingnya kemungkinan tidak terlalu berbahaya sebab sisa yang tidak dibutuhkan akan dikeluarkan melalui air seni. Efek samping yang berbahaya muncul dari Vitamin C berbentuk suplemen yang jika diminum terlalu banyak akan menyulitkan tubuh mengolahnya dan lambat laun dapat menimbulkan penyakit.
Semua hal meskipun baik jika digunakan berlebih akan berbahaya bagi tubuh. Berikut ini beberapa bahaya dan efek samping mengkonsumsi vitamin C yang terlalu banyak:
  1. Meskipun sisa vitamin C yang tidak dibutuhkan tubuh akan dibuang melalui air seni, proses pembuangan tersebut akan melalui usus dan dapat menyebabkan masalah pada perut seperti diare dan muntah-muntah.
  2. Pusing dan mual yang disertai kram di perut.
  3. Peningkatan kadar vitamin C dalam sistem tubuh dapat menimbulkan penimbunan dan pembentukan batu ginjal.
  4. Tubuh terasa lemah dan otot-otot lelah. Tapi meskipun tubuh lelah anda akan kesulitan tidur. Efek samping dari terlalu banyak mengkonsumsi vitamin C adalah insomnia atau sulit tidur.
  5. Kulit menjadi kemerahan.
  6. Pemberian langsung ke kulit dapat menimbulkan alergi, ruam dan iritasi kulit.
  7. Dapat menyebabkan terjadinya pembentukan spesies oksidatif yang berlebih dalam darah. Kelebihan 8-oxoadenine dan 8-oxoguanine dalam limfosit darah dapat merusak sel-sel darah putih.
  8. Alih-alih mencegah kanker, kelebihan vitamin C justru dapat mengganggu pengobatan penyakit kanker.
  9. Tubuh manusia akan menunjukkan beberapa masalah fisiologis jika kelebihan vitamin C dalam sistemnya.
Setiap orang memiliki tingkat kebutuhan Vitamin C yang berbeda-beda, tergantung gaya hidup masing-masing. Orang-orang yang aktif merokok, minum alkohol, kurang tidur pada malam hari dan orang-orang yang rajin berolahraga memiliki kebutuhan vitamin C yang lebih tinggi dari rata-rata. Orang yang tinggal di kota besar juga memiliki kebutuhan yang lebih tinggi daripada yang tinggal di pedesaan.
Seorang Dokter bisa saja memberi vitamin C dosis tinggi pada pasien yang menunjukkan gejala kurang vitamin C. Dalam banyak kasus penggunaan 60 mg sampai 100 mg dapat mencegah dan membantu menyembuhkan penyakit seperti batuk dan flu, memperbaiki kulit dan mencegah kerusakan sel.
Banyak orang yang berpikir semakin banyak mengkonsumsi vitamin C maka semakin baik, ini tidak benar dan harus dihindari. Vitamin C memiliki manfaat utama meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan membantu regenerasi sel-sel tubuh, karena itu, kekurangan vitamin C akan membuat tubuh mudah terserang penyakit. Sebaliknya, mengkonsumsi Vitamin C secara berlebih apalagi jika sumbernya berasal dari produk-produk suplemen akan berbahaya bagi kesehatan tubuh. Harus diperhatikan bahwa dosis tinggi hanya bisa diberikan atau dengan sepengetahuan dokter.

Film Kartun Asli Indonesia

K.E.R.E.N…. itu kesan pertama saya ketika menonton film pendek ini. Film animasi yang agak mirip transformer ini bukti bahwa animator Indonesia gak kalah dengan animator luar.








ternyata pembuatnya adalah Lakon Animansi, sebuah studio animasi asal Solo. Walaupun masih pendek tapi kualitas gambarnya oke. Semoga saja ada pengusaha kaya yang bersedia memproduseri studio ini untuk membuat film layar lebar. Senang rasanya jika tahun depan saya bisa melihat film animasi Indonesia muncul di Layar lebar. saya sendiri jarang ke bioskop karena film Indonesia yang keseringan diisi dengan seks dan horor.

Tapi kalo belum bisa ke layar lebar, bolehlah Lakon Animasi memasukkan film pendeknya ini ke Televisi. Sayang juga potensi sebesar ini hanya bisa ditonton di Internet. Lumayan kan, ada film Indonesia yang menyaingi Upin dan Ipin (Animasi Malaysia).

Yuk dukung di facebook untuk film ini… “1001 Dukung Lakon Animasi Pada Suatu Ketika dijadiin Layar Lebar“…

Yupp.. semoga saja… itu harapan saya, sepertinya itu juga harapan sebagian penikmat Lakon Animasi di You Tube… K.E.R.E.N

Video Kocak Judulnya Antonim (Perlawanan Kata)

Setelah pusing membaca tulisan sebelumnya mari rehat sejenak dengan menyimak video lucu dengan dialek Banyumasan ini. Judulnya Antonim (Perlawanan Kata) yang saya temukan dari Youtube. Simaklah dan siap-siap tertawa terpingkal-pingkal.



10 Negara Paling Berbahaya untuk Turis Asing

Bepergian untuk wisata ke berbagai tempat di negara lain memang menyenangkan. Banyak hal baru yang bisa kita temukan untuk menambah wawasan dan pengalaman baru. Tentu saja hal tersebut akan terbayangkan pertama kali ketika kita memiliki niatan untuk mengunjungi sebuah negara untuk berwisata. Namun tidak semua negara di dunia ini aman untuk dikunjungi. Ternyata beberapa negara punya reputasi buruk untuk menerima kunjungan kita sebagai turis asing yang berada di negara tersebut. Memang tidak semua kota memiliki reputas buruk yang sama namun ada baiknya Anda berpikir dua kali untuk mengunjungi kota di negara tersebut agar bisa lebih waspada demi keselamatan dan kenyamanan.
Setidaknya ada 10 negara di dunia ini yang punya catatan statistik buruk tentang kejahatan, bencana dan hal lain yang bisa berbahaya buat kita. Tulisan ini mungkin akan sedikit menjadi kontroversi karena kemungkinan adanya pembelaan dari warganya yang merasakan kondisi yang aman-aman saja. Saya sangat terbuka akan masukan dan informasi yang berarti tentang informasi di bawah ini.

10. Israel

Israel Flag 200x200 
Tanah Israel memang dikenal sebagai tempat suci di dunia. Namun justru karena itulah tanah di Israel selalu menjadi rebutan antara 3 agama yaitu Kristen, Yahudi dan Islam. Konflik yang berkepanjangan tiada henti seharusnya membuat Anda untuk berpikir berkali-kali untuk tidak memasuki negara ini. Jalur Gaza adalah tempat paling berbahaya bagi pelancong yang hanya sekedar ingin melihat-lihat lokasi konflik. Tempat ini bukan lagi sebagai tempat kriminal dan teroris namun sudah berubah menjadi tempat ajang perang yang tak pernah tahu kapan akan berakhir.

9. India

India Flag 200x200 
Orang-orang India memang terkenal ramah dan sangat membantu apabila kita dalam kesulitan di negara ini. Banyak tempat-tempat indah yang bisa dikunjungi di negara ini, bahkan ada beberapa tempat bersejarah yang memang layak untuk didatangi oleh para turis. Namun tidak semua kota bisa bersahabat dengan wisatawan, beberapa kota di India bahkan menjadi sarang dari para ekstrimis yang sangat kasar terhadap pengunjung. Ada sebuah kota yang tidak memiliki kehidupan malam karena takut akan tindak kejahatan di malam hari. Banyak sekali kasus perkosaan yang terjadi di daerah Goa, New Delhi dan Rajasthan.

8. Lebanon

lebanon flag 200x200 
Lebanon adalah negara yang indah dengan pemandangan kota yang sangat indah di malam hari. Lebanon ditutupi oleh permukaan es di pagi hari dan pasir pantainya yang indah. Namun kota di Lebanon menyimpan mala petaka, sebut saja pinggiran daerah selatan Beirut dan daerah dekat dengan sungai Letani serta lembah Bekaa adalah daerah yang sangat berbahaya. Kelompok teroris sering beraksi di daerah ini untuk merongrong masyarakat setempat hingga pendatang hingga ke daerah wisata di Tripoli.

7. Zimbabwe

Zimbabwe flag 200x200 
Tujuan utama wisata di Zimbabwe adalah Victoria Great Falls yang merupakan kebanggaan mereka dan merupakan tempat yang benar-benar indah untuk didatangi. Secara geografis negara ini di batasi oleh dataran tinggi di bagian timur serta adanya reruntuhan kuno kerajaan Munhumutapa. Sayangnya situasi ekonomi yang buruk menumbuhkan tindak kriminal yang tinggi. Perampokan, penjarahan hingga penyerangan terhadap orang asing yang berada di jalanan merupakan pemandangan yang tidak asing terjadi di negara ini.

6. Brasil

Brazil Flag 200x200 
Brasil adalah tempat paling eksotik dengan keanekaragaman kebudayaan yang menakjubkan. Hutan Amazon yang lebat dan subur merupakan pemandangan yang sangat indah. Pantai-pantai di Brasil sungguh mempesonakan banyak wisatawan untuk berkunjung kesana. Sayangnya kondisi ekonomi yang sangat buruk menyebabkan adanya kesenjangan ekonomi yang sangat lebar antara si kaya dan si miskin. Hal ini cukup meningkatkan angka kejahatan yang terjadi, pemerkosaan, perdagangan obat bius, perdagangan senjata gelap, korupsi merajalela, prostitusi serta kekerasan di jalan raya sering terjadi disana.

5. Afrika Selatan

South Africa Flag 200x200 
Negara ini memang pernah menggelar sebuah ajang kebanggaan sebuah olah raga yaitu Sepakbola melalui ajang Piala Dunia 2010. Nelson Mandela adalah orang yang sangat terkenal dan merupakan tokoh dunia yang disegani. Namun tidak semua kota-kota di Afrika Selatan aman bagi wisatawan. Beberapa kota disana merupakan pusat penyebaran penyakit AIDS terbesar di dunia. Ada baiknya kita menghindari untuk melakukan perjalanan di malam hari yang sangat berbahaya tertular penyakit mematikan ini. Dan jika Anda seorang pria yang mencari wanita penghibur sebaiknya tidak melakukannya di negara ini.

4. Aljazair

Algeria Flag 200x200 
Adanya perang sipil di negara ini merupakan catatan khusus yang perlu Anda perhatikan. Terorisme tumbuh subur di negara ini dengan banyaknya aksi kejahatan. Banyak jalan-jalan disana yang di blokir oleh kelompok militan untuk merampok dan tindak kejahatan lainnya. Anda hanya akan aman berada di negara ini jika Anda adalah seorang wartawan yang sedang meliput berita atau Anda adalah seorang pejabat negara yang dikawal dengan pengamanan ketat. Satu-satunya cara untuk menikmati keindahan tempat wisata di negara ini adalah via Internet.

3. Pakistan

Pakistan Flag 200x200 
Penculikan dan pembunuhan Daniel Pearl (Jurnalis Yahudi Amerika), pembunuhan mantan Perdana Menteri Benazir Bhutto dan pemboman Hotel Marriot di Islamabad adalah beberapa contoh apa yang terjadi di Pakistan. Hanya orang-orang cerdas yang dapat aman di negara ini serta menikmati pemandangan yang indah serta kemurahan hati penduduk asli.

2. Kolombia

Colombia Flag 200x200 
Tingkat kriminal di Kolombia memang telah menurun tajam dalam beberapa tahun terakhir ini. Namun Kolombia tetaplah negara dengan reputasi kurang baik tentang penculikan, perampokan dan pemerasan juga termasuk pembunuhan denga bom mobil. Perdagangan senjata gelap dan obat bius merupakan pemandangan yang biasa kita temui di daerah perkotaan dan pedesaan. Tempat-tempat wisata di Kolombia memang cukup menarik untuk dikunjungi terutama di daerah pegunungan Andes. Selain itu Kolombia juga terkenal dengan wanita-wanitanya yang cantik. Namun adanya kegiatan organisasi paramiliter dan gerilya bersenjata (FARC dan ELN) berupa aktivitas penyelundupan senjatan dan perdagangan narkoba dapat menimbulkan ancaman yang serius bagi para wisatawan asing.

1. Haiti

haiti flag 
Kemiskinan, sihir, Voodoo dan ilmu hitam adalah masalah besar di Haiti. Bencana Alam belum akan berhenti menerpa negara ini. Gempa bumi, angin topan dan badai tropis sering menerpa kota-kota di Haiti dan sudah menjadi sejarah buruk. Kerusuhan sipil, tahanan yang melarikan diri di jalanan adalah bagian dari kehidupan di negara ini. Dari semua hal tersebut hal inilah yang menjadikannya tempat yang paling berbahaya untuk dikunjungi di dunia.

10 Jembatan Tertinggi di Dunia

Pencapaian prestasi tertinggi manusia dalam dunia konstruksi salah satunya adalah keberhasilan membangun sebuah jembatan yang tertinggi dan terpanjang di dunia. Jembatan merupakan salah satu media transportasi yang sangat penting untuk menghubungkan sebuah daerah ke tempat yang lain.
Saat ini sudah ada beberapa karya manusia yang sukses membangung sebuah jembatan dan beberapa diantaranya memecahkan rekor karena tinggi dan panjangnya serta desain jembatan yang unik. Desain jembatan-jembatan ini sungguh mengagumkan dan berhasil menghubungkan dataran yang cukup tinggi di suatu daerah ke daerah yang lain, alhasil jembatan tersebut menjadi jembatan yang tertinggi yang pernah ada di dunia. Bahaya tentu saja mengincar keberadaan jembatan ini dan salah satu ancaman terbesarnya adalah masalah gravitasi bumi.
Berikut ini adalah 10 jembatan yang tertinggi di dunia dan menjadi prestasi hebat dalam sejarah manusia di bumi.

10. The Verrazano, Narrows Bridge – New York

Nama jembatan Verrazano diambil dari nama seorang penjelajah asal Italia Giovanni da Verrazano. Jembatan ini memiliki ketinggian 211,3 meter dengan rentang panjang 1298 meter. Jembatan Verrazano dibangun tahun 1964 hingga 1981 dan merupakan jembatan gantung terbesar di dunia.
The Verrazano Narrows Bridge New York
Jembatan ini menghubungkan Brooklyn dengan kepulautan Staten di New York, Amerika Serikat dan telah memainkan peranan penting dalam pertumbuhan daerah-daerah di New York. Pembangunan jembatan ini menghabiskan biaya 320 juta dolar AS.

9. The Runyang Bridge – China

Jembatan Runyang merupakan kompleks jembatan besar yang melintasi Sungai Yangtze di Provinsi Jiangsu, Cina. Jembatan ini merupakan bagian dari Expressway Beijing-Shanghai. Ini merupakan jembatan suspensi dengan rentang utama 1.490 meter dan tinggi 215 meter. Lebar jembatan adalah 39,2 meter, menampung 6 jalur lalu lintas dan jalur kecil di setiap tepi luar untuk pemeliharaan.
The Runyang Bridge China
Panjang total kompleks jembatan adalah sekitar 35,66 kilometer. Pembangunan jembatan ini dimulai pada Oktober 2000 dengan biaya 5,8 miliar Yuan (sekitar US $ 700 juta) dan dibuka untuk lalu lintas umum pada tanggal 30 April, 2005.

8. The Pont de Normandie – Japan

Pont de Normandie adalah tipe jembatan cabled-stayed yang membentang di Sungai Siene ke Normandia. Panjang totalnya adalah 2,143.21 meter dengan tinggi 215 meter membuat jembatan ini tertinggi di dunia no. 8.
The Pont de Normandie Japan
Jembatan dibuka untuk umum pada tanggal 20 Januari 1995 dan dianggap sebagai kabel jembatan terpanjang di dunia serta memiliki rekor untuk jarak terpanjang antara tiang untuk tipe jembatan cabled-stayed. Dengan ukuran 250 meteran lebih antar dermaga maka hal ini telah memecahkan rekor sebelumnya. Rekor panjang untuk jembatan tipe cabled-stayed sebelumnya ada pada tahun 2004 dengan 2883 meter di Rio Antirrio. Pada akhir konstruksi, jembatan ini telah memakan biaya $ 465.000.000.

7. Tatara Bridge – Japan

Jembatan Tatara menghubungkan pulau-pulau Jepang di Honshu dan Shikoku di seberang Laut Pedalaman Seto dan dikenal memiliki rentang terpanjang dari setiap jembatan kabel tetap di dunia. Jembatan ini memiliki menara baja dengan panjang 220 meter yang memiliki rentang 890 mete.
Tatara Bridge Japan
Jembatan dibuka pada tahun 1999 dan merupakan bagian dari Expressway Mishieto yang terkenal. Pembuatan jembatan ini hanya butuh waktu enam tahun untuk membangun dan dibuat dengan struktural canggih yang cukup untuk menahan gempa besar. Jembatan ini adalah salah satu rekayasa kehebatan negara Jepang.

6. Golden Gate Bridge – USA

Dengan tinggi 227,4 meter jembatan Golden Gate adalah merupakan sebuah jembatan gantung. Membentang mulai dari dermaga San Fransisco ke Samudera Pasifik. Jembatan ini dianggap jembatan suspensi terpanjang di dunia ketika selesai dibangun tahun 1937, dan menjadi salah satu simbol yang paling diakui secara internasional yang terletak di San Francisco dan California.
Golden Gate Bridge USA
Jembatan ini telah dinyatakan sebagai salah satu keajaiban dunia modern oleh American Society of Civil Engineers. Pembangunan ini mulai dibangun pada tanggal 5 Januari 1933 dan selesai pada April 1937 dengan biaya lebih dari $ 35 juta.

5. The Great Belt Fixed Link – Denmark

Jembatan The Great Belt Fixed Link adalah yang tertinggi Eropa dan menghubungkan Zealand dan kepulauan Funen di Denmark serta membentang di daerah Great Belt. Selesai pada tahun 1998, memiliki ketinggian 254 m dan terdiri dari sebuah jembatan gantung untuk jalan, terowongan untuk kereta api dan merupakan jembatan tipe girder box. Istilah The Great Belt atau ”Jembatan Sabuk Besar” berhubungan dengan jembatan gantung (tetapi juga dapat merujuk pada seluruh jalur) dan dianggap memiliki rentang terpanjang kedua di dunia tanpa pemancang sejauh 1,6 km.
The Great Belt Fixed Link Denmark
Seperti dalam kasus jembatan lain dari jembatan utama, konstruksi telah membuka jalan untuk bisnis yang lebih baik di wilayah tersebut. Hal iniyang menyebabkan besarnya biaya konstruksi jembatan dan telah menghabiskan biaya 21,4 miliar Denmark dan ini merupakan yang termahal dalam sejarah Denmark.

4. Stonecutters Bridge – Hong Kong

Jembatan Stonecutters adalah jembatan gantung tingkat tinggi yang berada di terusan Rambler di Hong Kong, menghubungkan kepulauan Nam Wan Kok dan Pulau Stonecutters. Jembatan ini memiliki ketinggian 298 meter sehingga jembatan ini adalah yang tertinggi ke-4 di dunia. Pembangunan jembatan dimulai pada tanggal 27 April 2004 oleh perusahaan patungan Hitachi Chong dengan biaya 2,76 milyar Hongkong dan dibuka untuk lalu lintas pada 20 Desember 2009.
Stonecutters Bridge Hong Kong
Jembatan ini merupakan bagian dari Hong Kong Route 8 yang menghubungkan banyak tempat di Hong Kong. Tantangan besar dan kesulitan-kesulitan ekstrim dalam membangun jembatan ini menjadi bagian dari sejarah pembangunan jembatan kebanggaan masyarakat Hong Kong ini.

3. Akashi-Kaikyo Bridge – Japan

Jembatan Akashi Kaikyo juga dikenal sebagai Jembatan Mutiara, memiliki rentang pusat terpanjang dari jembatan suspensi yang pernah ada yaitu 1.991 meter dan tingginya adalah 298,3 meter.
Akashi Kaikyo Bridge Japan
Jembatan ini terletak di Jepang dan selesai dibangun pada tahun 1998. Jembatan yang menghubungkan kota Kobe di daratan Honshu ke kota Iwaya di Pulau Awaji dengan menyeberangi Selat Akashi yang super sibuk. Jembatan ini merupakan bagian dari Highway Shkoku Honshu.

2. Sutong Yantze River Bridge – China

Jembatan Sungai Sutong Yangtze adalah jembatan kabel tetap yang membentang di Sungai Yangtze di China antara kota Nantong dan Changshu sebuah kota di provinsi Jiangsu. Dengan rentang 1.088 meter merupakan jembatan kabel dengan rentang utama terpanjang di dunia sejak tahun 2010. Dua bentang samping yang mencapai 300 meter, dan ada juga empat rentang kabel kecil diantaranya.
Sutong Yantze River Bridge China
Ada dua buah menara jembatan setinggi 306 meter dan ini menjadikannya sebagai yang tertinggi kedua di dunia. Panjang total jembatan 8.206 meter. Pembangunannya dimulai pada bulan Juni 2003 dan jembatan sukses dihubungkan pada bulan Juni 2007. Jembatan ini diuji coba untuk lalu lintas pada tanggal 25 Mei 2008 dan secara resmi dibuka pada tanggal 30 Juni 2008. Biaya konstruksi diperkirakan sekitar US $ 1,7 miliar.

1. Millau Viaduct Bridge – France

Jembatan Millau, adalah tipe jembatan cabled-stayed yang membentang di lembah Sungai Tam dekat Millau di selatan Perancis. Ini adalah jembatan tertinggi di dunia dengan ketinggian 343,0 meter. Yang sangat mengesankan adalah bahwa jembatan ini sedikit lebih pendek dari gedung Empire State di Amerika Serikat dan lebih tinggi maka menara Eiffel.
Millau Viaduct Bridge France
Biaya Konstruksi adalah sekitar 400 juta Euro dan secara resmi dibuka untuk lalu lintas pada 16 Desember 2004. Jembatan telah menerima Penghargaan dari IABSE berupa “Outstanding Structure Award“ pada tahun 2006.
Nah, sekarang kamu sudah tahu beberapa jembatan di dunia yang tinggi dan panjang. Belum lama ini ada sebuah rencana pemerintah Indonesia akan membangun sebuah jembatan yang akan melintasi Selat Sunda yaitu antara pulau Jawa dan Sumatera dan menghubungkan dua provisin yaitu Banten dan Lampung. Jika jembatan ini jadi direalisasikan bisa jadi ini akan masuk dalam sebuah keajaiban dunia di Indonesia dengan bentang terpanjang dan juga tertinggi di dunia.

Sumber Konten: http://www.sejutablog.com/10-jembatan-tertinggi-di-dunia/#ixzz1gktyblen
,

10 Kota Paling Berpolusi di Dunia

Polusi merupakan masalah yang sering dihadapi oleh banyak kota di dunia. Polusi merupakan ancaman serius bagi kehidupan manusia apabila tidak ditangani secara serius dan juga dapat mengancam kelestarian alam disekitar kita. Contoh polusi paling sering dijumpai adalah masalah sampah, polusi kendaraan dan lain sebagainya.
Berbagai cara memang telah dilakukan, namun jika hal ini selalu ada dan tumbuh subur di banyak kota hal ini bisa jadi disebabkan karena kurangnya kesadaran masyarakat terhadap pentingnya hidup sehat bagi manusia. Melalui tulisan ini Saya hanya ingin memberikan informasi ringan mengenai keberadaan 10 kota di dunia yang memiliki tingkat polusi paling parah.

1. Maputo – Mozambique

Maputo adalah sebuah ibukota negara dan merupakan kota terbesar di Mozambik serta terletak di tepi Samudra Hindia. Penduduk kota ini sangat menderita karena kekurangan sanitasiair bersih karena kurangnya sistem pembuangan limbah padat serta sistem pengolahan limbah. Tempat pembuangan sampah dan tumpukan sampah tampak tersebar di jalan-jalan dan limbah di sungai dapat dilihat dengan jelas dari tepi jalan disepanjang kota.
Pollution in Mozambique
Banyak bangunan air atau bendungan yang roboh dan menumbangkan tiang pemantau ketinggian air. Hal ini sangat penting karena sebagian besar kota-kota di Mozambik berada di bawah permukaan air laut. Area kota yang dihuni oleh sekitar 60.000 jika kini telah berubah menjadi rawa.

2. Moscow – Russia

Meskipun kota Moskow adalah kota paling penting dan ibukota Rusia serta dimana penduduknya membayar rata-rata $ 3.000 per bulan untuk sebuah apartemen tiga kamar tidur namun faktanya kota ini bahkan tidak memiliki air bersih yang mengalir.
Pollution in Moscow
Moskow juga memiliki masalah  polusi udara yang parah yang mengakibatkan permasalahan sehari-hari terhadap kesehatan paru-paru penduduknya. Penyakit Kolera meningkat tajam di beberapa bagian dari kota Moskow karena daerah kotor dimana tidak ada pengaturan yang memadai untuk pembuangan sampah.

3. Brunei – Darussalam

Brunei Darussalam adalah sebuah negara kecil namun diperkaya dengan sumber daya gas dan minyak bumi alam yang melimpah terletak di Asia Selatan dikelilingi oleh Malaysia.
Pollution in Brunei
Masalah polusi tampaknya menjadi kekhawatiran khusus di Brunei Darussalam. Tampaknya ada kurangnya informasi dan studi penelitian di daerah tersebut. Kualitas udara secara umum relatif bersih namun tidak berarti bahwa Brunei Darussalam bebas dari polusi udara. Dari beberapa studi yang telah dilakukan mengungkapkan tingkat TSP sangat tinggi. Debu tertiup angin setiap harinya adalah sumber polusi yang paling jelas terlihat.

4. Baghdad – Iraq

Baghdad adalah kota yang paling kesulitan dan sangat rentan terhadap banyak masalah di dunia karena perang teror yang sedang berlangsung. Ledakan bom sering terjadi dan kehancuran berbagai sarana umum menambah masalah polusi di kota. Kualitas air yang buruk mengancam kehidupan disana dan memperburuk transmisi penyakit yang terbawa air di saluran kota. Kolera telah melanda beberapa kota, termasuk Baghdad dari Agustus sampai Desember 2007. Sebuah studi terbaru yang dilakukan oleh Program Lingkungan Hidup PBB menunjukkan bahwa polusi udara yang dihasilkan dari pembakaran minyak dan diperparah oleh adanya perang menyebabkan masalah yang sangat serius sedang melanda negeri ini.
pollution in baghdad
Baghdad memiliki tingkat polusi udara yang tinggi akibat asap mobil dan asap dari pembangkit listrik serta sumber lain yang menghambat upaya untuk meningkatkan proses penghijauan yang tengah dilakukan. Suasana berdebu kota Baghdad ini mengakibatkan polusi udara yang disebabkan oleh kekeringan yang berlangsung selama beberapa musim.

5. Mumbai – India

Mumbai adalah salah satu kota paling padat di dunia sehingga Anda dapat melihat tumpukan sampah di jalanan. Kota ini juga dianggap sebagai salah satu kota tersibuk dan paling ramai di dunia. Ada tempat-tempat dimana bau menyengat dari sampah yang berasal dari sampah kotor yang tersebar di sana. Polusi di daerah tersebut sangatlah tinggi dan merusak pemandangan kota setiap harinya.
Pollution in mumbai
Selain itu, polusi udara juga melanda kota. Gas-gas industri dan rumah tangga dilepaskan ke udara bebas adalah sangat berbahaya dan dapat membunuh manusia secara perlahan. Namun demikian, LSM dan aktivis sosial lainnya yang berjanji untuk mencari solusi terbaik untuk membangun kembali kota ini. Namun pemerintah berharap untuk mengubah Mumbai kembali menjadi sebuah metropolis modern meskipun kondisi perekonomian sedang menurun. Sebuah laporan baru-baru ini, diterbitkan oleh Visi Mumbai, yaitu sebuah perubahan yang diusulkan dalam hal infrastruktur, pengendalian pencemaran dan strategi pertumbuhan ekonomi. Hal ini berakibat pada kebutuhan pendanaan yang sangat besar dan diperkirakan membutuhkan setidaknya lebih dari 1 miliar dolar untuk pemecahan masalah ini.

6. New Delhi – India

Sampah dan limbah telah menciptakan penyakit yang terbawa air dan berkontribusi terhadap tingginya tingkat kekebalan bayi di New Delhi, India. New Delhi dianggap sebagai kota paling tercemar keempat di dunia. Polusi adalah salah satu masalah serius yang dihadapi oleh masyarakat otoritas disana. Industrialisasi tumbuh pesat dan masalah kependudukan telah menciptakan tantangan baru bagi pemerintah untuk mengatasinya. Pertumbuhan ini cukup mengkhawatirkan seperti salah satunya adalah jumlah kendaraan di Delhi yang terus bertambah merupakan ancaman besar karena setiap hari lebih dari 1000 kendaraan berada di jalan-jalan di  kota Delhi. Kota ini biasanya penuh dengan kabut karena lalu lintas yang sangat padat, hal ini diperparah juga oleh adanya industri yang membuang 3.000 ton polutan ke udara setiap hari. Pembangkit listrik termal juga berkontribusi 13 persen dari polusi udara disana.
Pollution in new delhi
Limbah telah menjadi perhatian utama pemerintah India dengan adanya peningkatan tajam rumah sakit serta rumah panti jompo yang tidak memiliki pengaturan yang memadai untuk mengatasi masalah limbah rumah sakit. Air tanah juga telah terkontaminasi oleh unsur-unsur beracun yang dihasilkan oleh berbagai limbah industri.

7. Mexico City – Mexico

Mexico City sebagai ibukota Meksiko telah berubah dari kota yang sebelumnya cukup bersih di dunia menjadi terkotor dalam rentang waktu beberapa generasi. Visibilitas rata-rata sekitar 100 km di tahun 1940 turun menjadi sekitar 1,5 km.
Pollution in mexico city
Gunung berapi yang dahulu tertutupi salju telah menghilang dan sekarang sangat jarang terlihat dan tingkat polutan seperti nitrogen dioksida (NO2) sering terjadi di kota ini serta telah melanggar standar internasional dua sampai tiga kali. Tingkat polutan ozon yang melindungi kita dari radiasi matahari di atmosfer paling atas sangat berbahaya untuk bernafas dan terjadi dua kali lebih tinggi di kota ini sebagai batas maksimum yang diperbolehkan.

8. Dhaka – Bangladesh

Dhaka adalah ibu kota Bangladesh yang terletak di Asia selatan, antara Burma dan India. Ibukotanya berjuang dengan ancaman rutin terhadap pencemaran air. Permukaan air sangat kotor dan berpotensi ancaman penyakit dan polutan dari penggunaan pestisida komersial.
Pollution in dhaka
Dhaka memiliki populasi penduduk lebih dari 8 juta orang. Polusi udara di kota ini telah berubah menjadi masalah yang sangat serius. Menghitamnya udara kota dan visibilitas cepat berkurang di beberapa daerah bahkan dengan mata telanjang. Penyebaran bau kotoran akibat tumpukan sampah adalah hal biasa dan merupakan pemandangan sehari-hari. Tumpukan sampah dapat dilihat di jalan-jalan Dhaka dan proses pembuangannya sangatlah lambat.

9. Karachi – Pakistan

Karachi adalah kota metropolitan dan pusat bisnis di Pakistan. Di satu sisi Karachi sedang diproyeksikan sebagai kota besar dan industri Pakistan tetapi di sisi lain tumbuh penyakit terkait polusi terus meningkat akibat tingkat pertahanan udara dan polusi suara. Sebanyak 35 persen penduduk kota telah dipengaruhi oleh penyakit seperti jantung, paru-paru, THT, mata, kulit, dan penyakit psikologis.
Pollution in Karachi
Sumber utama pencemaran udara adalah kehadiran becak motor dan kendaraan lain yang mengeluarkan asap tanpa kendali, udara menjadi kotor dengan polusi ini dan menyebabkan kebisingan. Akibat lain yang cukup nyata adalah masalah alergi hidung, sakit tenggorokan dan masalah THT cukup meningkat. Polusi suara yang menyebabkan masalah seperti gangguan pendengaran, sakit kepala dan hipertensi juga terjadi di kota ini. Para ahli prihatin atas sikap apatis pemerintah karena tidak menangani masalah ini segera mungkin. Menurut perkiraan, lebih dari 1,43 juta kendaraan di jalan memenuhi kota dan jumlah ini terus berkembang hingga lebih dari 300 kendaraan baru yang terdaftar di Karachi setiap harinya.

10. Lagos – Nigeria

Lagos adalah ibukota komersial dan kota terbesar di Nigeria. Asap melayang di atas kota mengaburkan udara di kawasan pusat bisnis ibukota. Kota dengan 12 juta penduduk dan salah satu kota terbesar di Afrika sedang menghadapi masalah polusi udara yang sangat parah.
Pollution in Lagos
Menurut sumber medis, penyakit pernapasan karena polusi udara telah menjadi salah satu masalah besar yang dihadapi rumah sakit kota ini. Di University Teaching Hospital Lagos, sebuah lembaga kesehatan terkemuka di kota itu menyatakan bahwa sekitar seperlima dari semua penyakit yang dilaporkan oleh pasien rumah sakit dalam dua tahun terakhir yang terkait dengan berbagai tingkat masalah pernapasan.
Saat ini Lagos tidak memiliki sistem pembuangan limbah terpusat dan tidak memiliki sistem insinerator. Penanganan limbah masih dilakukan dengan cara membuang ke laguna dan menolak sampah rumah tangga dan dikumpulkan oleh otoritas limbah ke tempat pembuangan sampah pusat di utara kota. Sampah ini dibakar dan tentu saja menciptakan gumpalan asap hitam pekat ke udara bebas setiap harinya.
Demikianlah informasi dari Saya yang berasal dari berbagai sumber. Bagaimana dengan kota tempat Anda tinggal? semoaga saja polusi masih dalam taraf yang wajar. Namun salah satu kota yang sudah memiliki tingkat polusi udara buruk adalah Jakarta. Sebagai ibukota, tentu saja Jakarta memiliki pontesi polusi yang sama dengan kota-kota di atas seperti limbah sampah yang tidak dikelola baik, sampah didaerah aliran sungai dan pencemaran udara yang menyesaki warga kota. Mari kita secara aktif ikut untuk ikut membersihkan lingkungan tempat tinggal kita dan tidak membuang sampah sembarangan, marilah kita menjadi contoh untuk anak dan cucu kita agar mereka kelak akan mendapatkan kehidupan yang lebih baik dari sekarang.

Sumber Konten: http://www.sejutablog.com/10-kota-berpolusi-terburuk-di-dunia/#ixzz1gktfUJbD
,